Jumat, 06 Maret 2009

Macworld '09



Macworld 2009, yang disellengarakan di San Fransisco pada tanggal 6 Januari 2009 Macworld adalah pertemuan tahunan yang diselenggarakan Apple.inc, dimana mereka selalu mengeluarkan produk-produk terbaru Apple. Konferensi Macworld 2009 yang dipimpin oleh Phil Schiller (Apple’s Senior Vice President of Worldwide Product) dengan judul “Even The Small Talk will be Big” mengumumkan beberapa jajaran produk-produk baru dari Apple.inc yang terdiri dari software baru dan Macbook Pro baru.

iLife ’09 :
iPhoto '09
- Faces : memudahkan user untuk mengorganisir foto-foto berdasarkan subjek di foto (seperti fitur "photo tagged" di facebook)

- Places : dengan menggunakan kamera baru yang memiliki system "geotagged" memudahkan user untuk mengorganisir foto mereka berdasarkan lokasi atau lokasi dapat dimasukan secara manual.
- Slideshow Themes : tema untuk menempatkan foto secara automatis di presentasi, fitur terbaru ini menunjang Flickrs, facebook.



iMovie '09
- Automatic Image Stabilization : mengurangi gambar film yang tidak stabil (bergetar)

- Advanced Drag and Drop : menempatkan video klip dimana saja di sekitar time line
- Video Effects : fitur efek yang sempat hilang di iMovie '08, kini tersedia kembali di iMovie ‘09

GarageBand '09
- Learn to Play: sekarang dapat mengajarkan user untuk belajar alat musik dari artis musik ternama, dimana 9 pelajaran sudah di ada didalam aplikasi ini dan user dapat mendownload pelajaran yang lain via iTunes sekitar USD 4.99/lesson.



iWork ’09 :



Keynote
Transisi-transisi baru untuk presentasi dan option chart. Terdapat juga aplikasi Keynote Remote untuk iPhone dan iPod touch untuk mengontrol presentasi secara wireless.



Pages
Integrasi dengan keynote dan numbers yang lebih bagus dan mudah, serta terdapat lebih dari 40 tema baru.



Numbers
Menambahkan kategori "table" serta lebih dari 250 rumus.



iWork.com
Masih dalam masa percobaan (beta), dimana user dapat menggunakan iWork ’09 secara online.





Macbook Pro 17’’ Unibody

Apple mengumumkan Macbook Pro 17" terbaru mereka yang menurut Apple adalah notebook 17" yang paling ringan dan tipis, dengan standar konfigurasi sebagai berikut :


- Tiga USB port 2.0
- Mini DisplayPort
- FireWire 800

- Digital audio in/out
- ExpressCard
- Gigabit Ethernet
- Magsafe
- $50 (layar bukan "glossy" atau kaca)




17" MacBook Pro menyediakan dua buah kartu grafis yakni, 9400Mdan 9600M 512MB nVidia Graphic dan trackpad kaca, dengan 320GB HDD standard dapat di-upgrade menjadi 256GB SSD upgrade. RAM sampai dengan 8GB 1066MHz DDR3 memory (standard 4GB RAM). Tetapi baterai yang digunakan tidak dapat diganti karena menurut Apple, baterai ini dapat di-charge lebih dari 1000 kali (kurang lebih 5 tahun). Apple juga menawarkan program *recycle bila user ingin mengganti baterainya. (wiko)


Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Macworld '09"

Posting Komentar